Resep Cara Membuat Tempe Goreng Kencur. Sebelum mencoba membuatnya sebaiknya kita persiapkan bahan masakan apa saja yang dibutuhkan.
Untuk 4 Porsi Tempe Goreng Kencur
Bahan Tempe Goreng Kencur :
- 350 gram tempe bulat, dipotong 1 cm
- 250 ml air kelapa
- 1 lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk, dibuang tulangnya
- Minyak untuk menggoreng
Bumbu Halus :
- 4 butir bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 1/2 sendok teh ketumbar
- 4 cm kencur
- 1 cm kunyit, dibakar
- 1 sendok teh garam
Cara Membuat Tempe Goreng Kencur :
- Ungkep tempe di dalam air kelapa, daun salam, daun jeruk, dan bumbu halus di atas api kecil sampai matang dan meresap.
- Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai matang.
- Angkat, tiriskan dan sajikan.
Mudah sekali bukan membuat tempe goreng kencur. Kreasikan resep tempe goreng kencur sesuai dengan selera anda. Selamat mencoba dan menikmati menu masakan buatan anda.