Resep Cara Membuat Mi Goreng Ayam Fillet. Sebelum mencoba membuatnya sebaiknya kita persiapkan bahan masakan yang dibutuhkan terlebih dahulu.
Untuk 6 Porsi Mi Goreng Ayam Fillet
Bahan Mi Goreng Ayam Fillet :
- 1 buah (150 gram) paha ayam fillet, direbus disuwir-suwir kasar
- 1,5 bungkus mi agak besar, direbus, tiriskan, lumuri sedikit minyak
- 3 sendok makan kecap manis
- 4 siung bawang putih, dicincang ksar
- 3 butir telur, dikocok lepas
- 75 gram caisim, dipotong-potong
- 3 sendok teh merica bubuk
- 50 ml air
- 1 batang daun bawang, potong serong
- 2 sendok makan minyak, untuk menumis
- Lumuri mi dengan kecap manis. Sisihkan.
- Tumis bawang putih sampai harum. Masukkan ayam. Aduk rata. Sisihkan di pinggir wajan.
- Masukkan telur. Aduk-aduk sampai berbutir kasar.
- Tambahkan caisim. Aduk sampai setengah layu. Masukkan garam dan merica bubuk. Aduk rata.
- Masukkan mi. Aduk rata. Tuangkan air. Aduk sampai matang. Masukkan daun bawang. Aduk rata.
- Angkat dan sajikan.
Selesai. Nah itu saja yang perlu dilakukan untuk membuat mi goreng ayam fillet, pastikan resep mi goreng ayam fillet sesuai dengan selera keluarga anda. Selamat mencoba dan menikmati masakan buatan anda.