Resep Cara Membuat Biji Salak Talas. Sebelum mencoba membuatnya sebaiknya kita persiapkan bahan masakan apa saja yang diperlukan.
Untuk 5 Porsi Biji Salak Talas
Bahan Biji Salak Talas :
- 200 gram talas pontianak, dikukus, dihaluskan
- 100 gram tepung sagu
- 1/4 sendok teh pasta talas
- 1/2 sendok teh garam
- 1 sendok teh air
Bahan Saus :
- 1.000 ml air
- 150 gram gula merah, disisir
- 2 lembar daun pandan, diikat
- 1/2 sendok teh garam
- 25 gram tepung sagu, dilarutkan dalam 75 ml air
- 250 ml santan dari 1/4 butir kelapa
- 1 lembar daun pandan
- 1/4 sendok teh garam
Cara Membuat Biji Salak Talas :
- Campur talas, tepung sagu, pasta talas, garam dan air. Aduk rata.
- Bentuk bola kecil. Pipihkan sedikit. Sisihkan.
- Saus, rebua air dan gula merah sampai larut. Saring. Masukkan daun pandan dan garam. Masak sampai mendidih.
- Masukkan bola-bola talas. Masak sampai terapung. Kentalkan dengan tepung sagu. Masak sambil diaduk sampai meletup-letup dan kental.
- Saus santan, rebus santan, daun pandan, dan garam sambil diaduk sampai mendidih.
- Sajikan biji salak bersama saus santan.
Mudah sekali bukan membuat biji salak talas. Kreasikan resep biji salak talas sesuai dengan selera anda. Selamat mencoba dan menikmati masakan buatan anda.