Resep Cara Membuat Makanan Mi Goreng Wortel Udang seperti pada umumnya hampir sama, tergantung kreatifitas dari sang pembuat sendiri. Saatnya membuat mi goreng tetapi siapkan bahan-bahanya terlebih dahulu.
Untuk 4 Porsi Mi Goreng Wortel Udang
Bahan Untuk Membuat Mi Goreng Wortel Udang :
- 150 gram tepung terigu protein tinggi
- 20 gram maizena
- 25 gram wortel dan 1 sendok makan air, blender
- 1 butir telur ayam, dikocok lepas
- 1/2 sendok teh garam
- 1 sendok makan air
- 50 gram maizena untuk taburan
- 2 butir bawang merah, dicincang
- 75 gram udang kupas kecil
- 2 butir telur ayam, dikocok lepas
- 6 batang caisim (sawi hijau), dipotong-potong
- 5 buah bakso sapi, dipotong bulat
- 4 sendok teh kecap asin
- 1,5 sendok makan kecap manis
- 1,5 sendok teh garam
- 2 sendok makan minyak untuk menumis
Cara Membuat Makanan Mi Goreng Wortel Udang :
- Mi, aduk tepung terigu, maizena, garam, blenderan wortel, telur, dan air hingga bergumpal.
- Giling tipis dengan gilingan mi sambil ditabur tepung maizena
- Potong bentuk mi lebar dengan gilingan mi.
- Rebus mi dalam air mendidih sampai matang. Tiriskan.
- Tumis bawang merah sampai harum. Tambahkan udang. Aduk sampai berubah warna. Sisihkan di pinggir wajan.
- Masukkan telur. Aduk sampai berbutir kasar. Tambahkan caisim(sawi hijau). Tumis sampai layu.
- Masukkan mi, bakso, kecap asin, kecap manis, dan garam. Aduk sampai matang.